Link Analyzer Gratis Tanpa Register

Search Engine Optimization

Link Analyzer Gratis


Enter a URL



About Link Analyzer Gratis

Link Analyzer Gratis

Link Analyzer adalah alat gratis yang dapat digunakan untuk mengetahui total link dalam website Anda, baik link internal maupun eksternal. Selain itu, tool ini juga bisa menampilkan daftar link apa saja yang terdapat dalam situs web. 

Dengan ini, Anda juga dapat melakukan analisis terhadap website guna meningkatkan performanya di kontes SERP (Search Engine Result Page). 

Apa Itu Link Analyzer? 

Link Analyzer merupakan alat yang bisa digunakan untuk menganalisis link internal maupun eksternal di website Anda ataupun milik kompetitor. Analisis ini dapat dilakukan untuk mengetahui strategi kompetitor dalam meningkatkan kualitas kontennya. 

Selain kompetitor, situs web yang kerap menduduki peringkat pertama berdasarkan niche tertentu juga bisa dianalisis. Dengan itu, Anda bisa membandingkannya dengan situs web yang dikelola. 

Lebih lanjut, sebagian elemen yang membuat situs tersebut berada di peringkat pertama juga bisa diketahui dengan cara analisis. 

Cara Menggunakan Link Analyzer

Sebagai informasi, alat ini dapat menampilkan banyak informasi ketika digunakan. Di antaranya adalah sebagai berikut. 

  1. Link adalah daftar URL yang tersambung dengan konten di situs web. 
  2. Total link adalah jumlah URL yang terdapat dalam konten. 
  3. Internal Link adalah total link yang tersimpan dalam konten website dan mengarah pada informasi lain di situs tersebut. 
  4. External Link adalah jumlah link yang ada di konten dan mengarah ke luar website
  5. NoFollow Link adalah jumlah tautan yang tidak diikuti. 

Menariknya, informasi yang dihasilkan website ini dapat disimpan dalam file berformat CSV. Sehingga, Anda bisa menganalisis hasil tersebut kapan pun saat luang. 

Untuk diketahui, kegiatan menganalisis tersebut dapat memberikan banyak sekali kegunaan yang di antaranya adalah sebagai berikut. Pertama, dengan mengetahui link internal maupun eksternal kompetitor, Anda bisa mencoba mengikuti strategi tersebut untuk meningkatkan peluang naik peringkat. 

Kedua, dari analisis dan menerapkan strategi baru dalam membuat konten, performa website bisa jauh lebih baik dikarenakan meningkatnya SEO on-page. Ketiga, menganalisis link internal/eksternal website dengan peringkat teratas dan mencoba melakukan hal sama bisa meningkatkan SEO off-page. 

Keempat, jika link internal maupun eksternal yang diterapkan merupakan situs web yang kredibel, website Anda berpeluang naik ranking. Pasalnya, makin banyak jumlah link berkualitas yang terdapat dalam situs web Anda maka akan berpengaruh pada penilaian search engine

Jika situs web yang dikelola sudah naik peringkat, jumlah trafik dalam website juga jelas berpeluang meningkat. Sehingga, Anda hanya harus mempertahankan kualitas tersebut dengan menciptakan konten-konten lebih bermutu lagi. 

Baca Juga:  Cek IP Address Gratis

Nah, setelah mengetahui mengenai fungsi dari alat ini, berikut adalah cara menggunakannya. 

  • Buka laman Free Link Analyzer Tool dari Studiosmartapps. 
  • Ketuk kolom Enter a URL dan masukan link konten dari website yang akan dianalisis. 
  • Klik tombol Submit untuk mendapatkan hasil analisisnya. 

Setelah masuk ke laman berikutnya, Anda bisa mendapatkan sejumlah link yang tertaut dengan konten dalam website. Untuk diketahui, terdapat dua jenis link yang bisa ditemukan pada tabel hasil analisis, yaitu DoFollow dan NoFollow

Link DoFollow artinya, URL tersebut memberikan nilai positif pada konten sehingga berpengaruh baik pada penilaian search engine. Sementara itu, link NoFollow adalah URL yang tersemat dalam konten dan tidak memberikan pengaruh apa pun pada website Anda. 

Dari itu, jika Anda menganalisis website dengan peringkat selalu baik dalam search engine, fokuslah untuk menganalisis link DoFollow. Dengan begitu, Anda bisa meningkatkan peluang situs web masuk top rank di mesin pencari.